Senin, 14 Oktober 2013

Seandainya Saya Menjadi Menteri Koperasi



Seandainya Saya Menjadi Menteri Koperasi

Pertama - tama, apakah yang dimaksud dengan Koperasi? Koperasi adalah organisasi yang didirikan serta dioperasikan oleh sekumpulan orang – orang yang ingin melakukan usaha bersama. Sebagai salah satu pelaku ekonomi, koperasi merupakan organisasi yang bertujuan untuk mensejahterakan anggotanya. Menyejahterakan anggota yang dimaksud tadi adalah menjadikan kondisi sosial maupun ekonomi seseorang yang ikut menjadi anggota di dalam koperasi menjadi lebih baik dibandingkan pada saat orang tersebut belum ikut bergabung dengan koperasi.
Di Indonesia, koperasi merupakan salah satu unit ekonomi yang mempunyai peran yang lumayan penting dalam kemakmuran negara Indonesia ini sejak zaman penjajahan sampai zaman sekarang ini. Tetapi, laju perkembangan koperasi di Indonesia tidak sepesat laju perkembangan koperasi di negara –negara maju di luar sana.
Sebelum saya menjadi menteri koperasi yang baik di Indonesia, saya akan mengkaji masalah apa saja yang dialami koperasi di Indonesia. Masalah –masalah tersebut yakni :

1.      Masalah Permodalan
Kurangnya modal di dalam koperasi merupakan salah satu masalah yang dihadapi. Karena koperasi merupakan organisasi yang didalamnya berisi kumpulan orang – orang yang ingin mensejahterakan hidupnya. Dengan kata lain anggota di dalam koperasi belum tentu mempunyai modal yang besar untuk memajukan koperasinya tersebut. Bisa juga dikarenakan kurang adanya dukungan modal yang kuat dari sumber di dalam koperasi itu sendiri.

2.      Masalah Sumber Daya Manusia
Masalah sumber daya manusia ini dikarenakan kurangnya dukungan dari anggota maupun pengurus koperasi itu untuk memajukan koperasi miliknya. Karena hal tersebut, koperasi dapat berjalan dengan tidak seharusnya. Selain itu, masalah lain datang dari sisi keanggotaan serta kepengelolaan di dalam koperasi tersebut. Seperti pada saat penentuan pengurus dalam rapat anggota, pengurus yang dipilih seringkali orang – orang yang memiliki status sosial yang tinggi di antara masyarakat itu. Akibatnya akan terjadi kurangnya pengawasan terhadap pengelolaan di dalam koperasi yang diambil oleh pengurus tersebut dikarenakan status sosial yang lebih tinggi di antara masyarakat. Dan hal lain yang sering terjadi adalah pengelola yang dipilih orah pengurus koperasi yang bersangkutan kurang memiliki kemampuan untuk memajukan koperasinya tersebut. Seperti kurangnya pengalaman baik dari sisi akademis ataupun dalam sisi berwirausaha.

3.      Masalah Manajerial
Masalah ini terkait dengan manajemen koperasi dalam hal orientasi dan pergerakan koperasi dalam hal memanfaatkan berbagai sumber daya yang ada untuk menciptakan peluang usaha bahakn dapat memanfaatkan peluang usaha tersebut. Masalah ini biasanya karena kurang profesionalnya anggota serta pengurus di dalam koperasi tersebut dalam memanajemen serta menjalani koperasinya dengan baik. Hal ini bisa terjadi karena kurangnya tingkat pengetahuan anggota maupun pengurus di dalamnya.   

Hal - hal di atas merupakan masalah – masalah inti atau penting yang menyebabkan koperasi kurang berkembang atau bermasalah di Indonesia ini dibandingkan dengan negara – negara maju di luar. Oleh karena itu untuk mengatasi permasalahan di atas serta memajukan koperasi di negara tercinta kita ini, hal – hal yang akan saya lakukan untuk memajukan dan mengatasi masalah di atas sebagai menteri koperasi adalah sebagai berikut :
1   Memberikan kebijakan – kebijakan untuk menambah pemberdayaan fungsi koperasi yang benar serta terarah.
2  Memberikan bantuan modal bagi koperasi, dengan bantuan modal ini diharapkan tidak mengalami hambatan dalam permodalan dan dapat mengelola bantuan modal ini serta dapat mengembangkannya untuk memajukan koperasi. Dimana dilakukan secara selektif serta adanya pengawasan agar tidak terjadi penyalahgunaan.
Memberikan pelatihan – pelatihan bagi koperasi
4   Memberikan kesadaran kepada masyarakat mengenai betapa pentingnya koperasi
5   Memberi pengetahuan mengenai koperasi kepada masyarakat
6  Mensosialisasikan koperasi di masayarakat, agar masyarakat tidak hanya sekedar tahu kalau koperasi itu ada dan dapat berpartisipasi dalam memajukan koperasi yang ada
7   Melakukan pengawasan- pengawasan

Hal tersebut yang akan saya lakukan apabila menjadi menteri koperasi di Indonesia. Melihat kondisi koperasi di Indonesia yang kurang berkembang seperti sekarang ini, hal yang terpenting adalah bagaimana caranya meningkatkan kesadaran masyarakat akan koperasi itu sendiri. Apabila masyarakat mengerti mengenai koperasi serta paham tugas dan tujuan koperasi itu seperti apa, kemungkinan yang akan terjadi adalah masyarakat akan mendukung dan menjadi kekuatan tersendiri bagi perkembangan koperasi di Indonesia.
Selain kesadaran masyarakat, hal terpenting lainnya adalah menciptakan kesadaran bagi anggota di dalam koperasi itu sendiri. Karena di dalam koperasi itu sendiri sering terjadi penyalahgunaan atau kecurangan – kecurangan yang biasa dibilang dengan ketidak jujuran baik di anggota maupun pengurus di dalam koperasi. Bagaimana koperasi bisa berkembang apabila di dalam koperasi itu sendiri pun tidak bisa berkerja dengan baik untuk memajukan koperasinya. Dengan kata lain, diperlukannya anggota dan pengurus koperasi yang mempunyai wawasan yang cukup. Perlunya selektif dalam menetapkan anggota serta pengurus di dalamnya, karena hal tersebut sangat berpengaruh bagi berjalannya suatu koperasi. Apabila anggota dan pengurus di dalam koperasi mempunyai wawasan yang cukup, otomatis akan menciptakan manajemen di dalam koperasi itu berjalan dengan baik dan sesuai dengan tujuan koperasi itu berdiri.

Referensi :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar