Apakah itu game online? Game online
merupakan game yang dimainkan secara online dengan menggunakan akses internet. Saya
akan membahas dampak apa saja bagi pelajar apabila terlalu sering bermain game
online. Tugas utama pelajar adalah belajar, apa jadinya apabila tugas utama
tersebut dari belajar menjadi bermain game online karena terlalu sering bermain
game online dibandingkan dengan belajarnya? Sangat tidak bisa dibayangkan
bagaimana kualitas pemimpin Negara kita ini di masa depan.
Game online ini mayoritas dimainkan
oleh anak – anak dari tingkat SD sampai SMA. Apa yang membuat anak – anak ini
menjadi kecanduan bermain game online? Menurut saya anak – anak bermain game
online karena merasa jenuh belajar di sekolah dan memilih bermain game online. Ditambah
lagi dengan bermain game online kita bisa bertemu dengan pemain lain yang tidak
kita kenal dan dapat berinteraksi dengannya bahkan bisa berteman dengan ornag
tersebut. Selain itu game online tidak hanya satu jenis, melainkan banyak sekali
jenis game online yang berbeda genre dari satu dengan satu lainnya. Mungkin kurangnya
perhatian orang tua juga menjadi salah satu faktor hal ini terjadi.
Lalu adakah dampak positif atau negatif dari hal ini? Tentu saja ada, saya akan menjabarkan dampak positif serta negatif
apabila terlalu sering bermain game online menurut pendapat saya.
Dampak
Positif :
·
Memudahkan belajar berbahasa inggris
·
Melancarkan dalam mengetik dengan
keyboard dan menghafalnya
·
Menambah teman baru
·
Melatih konsentrasi
Dampak
Negatif :
·
Dalam sikap, akan lebih suka menyendiri
·
Dalam kesehatan, dapat merusak mata
·
Menyebabkan ketagihan
·
Menjadi malas dengan belajar
·
Akan sering membolos sekolah
Itulah
dampak yang akan dirasakan apabila terlalu sering bermain game online. Dalam
hal ini sebaiknya orang tua lebih mengawasi kegiatan anak sehari – hari dengan
melakukan interaksi berupa saling bercerita
satu sama lain. Demikian mengenai dampak game online bagi pelajar.
Komunikasi orang tua dengan anak merupakan salah satu bentuk pengawasan yang baik
Tidak ada komentar:
Posting Komentar