Senin, 20 Januari 2014

Bagaimana Menyelamatkan Koperasi Indonesia Agar Keberadaannya Tetap Ada?

      Saya akan membahas bagaimana menyelamatkan koperasi di Indonesia di era globalisasi ini yang nyatanya sekarang keberadaannya kurang terlihat peran atau fungsinya di masyarakat. Sebelum membahas lebih lanjut, saya akan mengingatkan apa itu koperasi terlebih dahulu. Koperasi adalah suatu badan usaha yang didirikan untuk mensejahterakan anggota di dalamnya serta masyarakat sekitar yang berasaskan kekeluargaan.

         Setelah mengetahui apa itu koperasi, lalu mengapa kita harus menyelamatkan koperasi itu sendiri dan bukannya masyarakat yang harus diselamatkan oleh koperasi sesuai fungsi atau tujuan dari koperasi ?  Dari pernyataan atau pertanyaan tersebut dapat disimpulkan bahwa koperasi pada saat ini kurang berperan sesuai fungsinya tersebut sampai – sampai harus diselamatkan keberadaannya. Mengapa harus diselamatkan? Tentu saja meskipun koperasi makin lama makin tidak terdengar sepak terjangnya, masyarakat kecil tetap membutuhkan modal dari koperasi untuk melakukan usaha – usaha kecil untuk bertahan hidup di zaman yang serba susah ini.

       Untuk menyelamatkan keberadaan koperasi ini, ada beberapa usaha yang memungkinkan koperasi tetap ada yaitu :
  1. Melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai koperasi
  2.  Melakukan pembaharuan koperasi menjadi lebih up to date atau modern mengikuti perkembangan zaman
  3. Adanya bantuan dari pemerintah atau support dari pemerintah terhadap kebutuhan suatu koperasi itu sendiri
  4. Koperasi harus tetap berjalan pada fungsi utamanya yaitu mensejahterakan anggotanya serta masyarakat
  5. Memberikan pelatihan kepada anggota di dalam suatu koperasi sehingga anggota tersebut dapat berkontribusi secara maksimal untuk memajukan koperasi
  6. Memperbanyak pembangunan koperasi baik di desa ataupun kota
Sekian usaha – usaha yang menurut saya dapat menyeamatkan keberadaan koperasi di Indonesia. Intinya adalah peran pemerintah dalam mendukung koperasi ini tetap ada merupakan aspek yang sangat penting. Dengan adanya kerjasama yang baik antara pemerintah dengan koperasi, memungkinkan koperasi dapat tetap ada bahkan lebih berkembang dari sebelumnya. 

Masihkah Koperasi Menjadi Sokoguru Perekonomian Indonesia?

  Pertama – tama yang dimaksud dengan soko guru perekonomian? Sokoguru perekonomian disini bermakna sebagai tulang punggung atau penyangga perekonomian di Indonesia. Dalam tulisan ini yang dipertanyakan adalah apakah koperasi masih menjadi sokoguru perekonomian di Indonesia? Untuk itu saya akan membahas apakah koperasi masih berperan sebagai sokoguru pereonomian di Indonesia kita ini.

Kalau kita ingat – ingat, fungsi dari koperasi itu sendiri menurut UU No. 25 tahun 1992 pasal 4 adalah :
1.  Membangun dan mengembangkan potensi dan kemampuan ekonomi anggota pada khususnya dan masyarakat pada umumnya untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan sosialnya
2.      Berperan serta secara aktif dalam upaya mempertinggi kualitas kehidupan manusia dan masyarakat
3.      Memperkokoh perekonomian rakyat sebagai dasar kekuatan dan ketahanan perekonomian nasional dengan koperasi sebagai sokogurunya
4.      Berusaha untuk mewujudkan dan mengembangkan perekonomian nasional, yang merupakan usaha bersama berdasarkan atas asas kekeluargaan dan demokrasi ekonomi

Lalu mengapa koperasi dijadikan sokoguru? Apa yang mendasarkan koperasi diberikan peran yang penting itu? Jawabannya ada pada UUD 1945 pasal 33. Pada pasal tersebut koperasi dipandang sebagai sokoguru perekonomian nasional. Hal itu didukung pula dengan pasal 4 UU. No. 25 tahun 1992 tentang perkoperasian. Pada pasal 33 UUD 1945 tersebut, koperasi dipandang sebagai sokoguru dengan alasan sebagai berikut :

a.      Koperasi mendidik sikap self – helping
b.    Koperasi mempunyai sifat kemasyarakatan, dimana kepentingan masyarakat harus lebih diutamakan daripada kepentingan diri atau golongan sendiri
c.      Koperasi digali dan dikembangkan dari budaya asli bangsa Indonesia
d.      Koperasi menentang segala paham yang berbau individualisme dan kapitalisme

   Namun apakah anggapan koperasi sebagai sokoguru perekonomian di Indonesia ini berlaku saat ini? Kalau kita perhatikan nama koperasi itu sendiri mulai memudar dan terlupakan. Masih banyak orang atau masyarakat yang tidak mengetahui fungsi sebenarnya koperasi tersebut. Bahkan pemerintah masih kurang berperan dalam memajukan koperasi yang ada sebagai sokoguru atau tulang punggung perekonoian Indonesia. Namun di wilayah kecil seperti di daerah pedesaan, koperasi benar – benar berperan penting dalam mensejahterakan masyarakat sekitar tersebut yang bertolak belakang dengan kondisi koperasi di daerah perkotaan dimana koperasi hampir tidak terdengar peran serta fungsinya. Jadi menurut saya, koperasi sudah tidak terlalu berperan atau menjadi tulang punggung perekonomian di Indonesia pada masa ini.

Referensi :


Minggu, 19 Januari 2014

Power Bank


Sejalan perkembangan zaman, teknologi pun ikut berkembang di dalamnya. Bahkan teknologi sangat maju dengan adanya penemuan – penemuan alat atau barang baru yang sangat berguna untuk digunakan manusia dalam pekerjaan sehari – hari.

Komunikasi merupakan hal yang sangat penting di dalam kehidupan, apabila kita membahas mengenai komunikasi dan teknologi yang pertama kali ada di pikiran kita adalah Handphone. Namun, kekurangan dari handphone ini adalah menggunakan dengan baterai dengan daya yang terbatas. Bahkan karena canggihnya handphone sekarang dan dengan fitur yang ada pada masing – masing handphone membuat baterai handphone itu sendiri mudah habis yang menyeabkan handphone akan mati. Salah satu cara untuk mengisi baterai tersebut adalah dengan menyambungkan handphone dengan sumber lstrik seperti stop kontak. Tetapi kalau kita lihat, hal tersebut memerlukan waktu yang cukup lama untuk baterai handphone kita penuh kembali serta banyak waktu yang terbuang karena menunggu baterai handphone kita penuh kembali.

Karena kemajuan teknologi, ada solusi untuk mengatasi hal tersebut aitu dengan menggunakan Power Bank. Apa yang dimasud dengan Power Bank? Power Bank adalah alat elektronik yang mampu menyimpan arus listrik pada sebuah alat dan mampu mengalirkan kembali ke perangkat lainnya. Jadi, powr bank ini seperti stop kontak berjalan untuk mengisi baterai handphone kita yang sudah habis. Namun sebelum dapat digunakan, power bank ini harus diisi terlebih dahulu atau discharge. Power bank juga sudah banyak diproduksi beberapa merk handphone seperi Nokia, Black Berry, Samsung, dll.


Dengan adanya power bank ini tentu saja mempermudah kegiatan kita serta menghemat waktu dan efisien. 

Masa Kejayaan Persepakbolaan Indonesia

Pada akhir tahun 1960’an sampai akhir tahun 1970’an merupakan masa kejayaan persepakbolaan Negara tercinta kita Indonesia. Dimana pada saat tahun - tahun tersebut Indonesia merupakan kiblat persepakbolaan di asia, namun jika kita melihat keadaan persepakbolaan Indonesia kita  sekarang sangatlah jauh menurun dan bertolak belakang dengan masa jayanya tersebut. Seakan tidak ada regenerasi pemain yang mampu membawa Indonesia jaya kembali seperti pada akhir tahun 1960’an dan akhir tahun 1970’an tersebut.

Pada masa itu, Indonesia memiliki ikon pemain yang bernama Iswadi Idris. Iswadi Idris merupakan pemain legendaris dan juga sangat berbakat yang dimiliki Indonesia. Iswadi Idris juga adalah pemain Indonesia pertama yang mampu merumput ke luar negeri bersama salah satu klub sepak bola di Australia. Iswadi Idris dan timnya mampu membawa nama Indonesia ke tingkat Asia. Selain Iswadi, masih ada beberapa pemain yang ikut membawa Indonesia ke masa kejayaannya seperti Sutjipto Suntoro, Jacob Silhasale, dan Abdul Kadir. Mereka tidak hanya membawa nama Indonesia dikenal dan disanjung di Asia namun nama mereka masing – masing juga mempunyai nama yang dikagumi di Asia itu sendiri.

Pada masa itu, Indonesia dan Myanmar adalah Negara yang dihormati di Asia. Bahkan jepang, Korea Selatan belum sebanding dengn Indonesia. Dari fakta yang kita lihat sekarang, persepakbolaan Indonesia semakin berumur semakin menurun di dalam prestasi. Kebanggaan terhadap persepakbolaan Indonesia semakin pudar karena banyaknya masalah yang dihadapi. Dari performa pemain ti nasional kita yang sekarang pun tidak terlalu bersinar dengan dibandingkan dengan Iswadi Idris.



Indonesia yang sekarang seakan – akan kehilangan sayapnya untuk terbang menatap dunia.

Tuhan - Ku

Oh Tuhan yang Maha Pemurah lagi Maha Agung.
Yang telah mengajarkan kami kitab suci Al-quran.
Yang menciptakan kami, para manusia.
Yang mengajarkan kami berbicara dan membaca.

Telah engkau ciptakan langit untuk kami bernaung.
Telah engkau ciptakan bumi untuk di pijak.
Telah engkau ciptakan pohon-pohon dan burung-burung  tuk memperindah pemandangan.
Engkau pula yang menjaga tempat terbit dan terbenamnya matahari.

Namun semua yang ada di bumi ini akan binasa.
Hanya engkaulah yang akan menjadi Dzat abadi yang mempunyai segala kemulian.
Lalu, nikmat Tuhanmu yang manakah yang kau dustakan?

                Semuanya telah Ia berikan padamu.
                Pohon-pohon yang rindang.
                Bunga-bunga yang indah.
                Burung-burung yang cantik.

Hanya engkau ya Allah.                                                
Engkau lah Maha pencipta.
Engkau lah Maha Indah.
Engkau lah Maha Segalanya.

Tak ada lagi nikmat yang bisa kami dustakan.
            Tak ada lagi yang akan kami sia-siakan.
Atas apa yang telah Kau berikan pada kami.
            Akan kami jaga sepenuh hati.

Yahoo ! Messenger

Apa itu Yahoo Messenger !

Yahoo Messenger ! Adalah jejaring sosial atau chatting yang digunakan untuk mengirimkan pesan , baik itu berupa tulisan, suara , video sehingga pengguna tidak harus langsung dengan lawan bicara . Jejaring sosial yang dibuat oleh Yahoo! Inc  yang tidak dibatasi dengan ruang dan waktu loh teman - teman. Kita bisa mengobrol dengan teman dan keluarga kita kapanpun kita mau.

Program Yahoo ! Messenger banyak sekali digunakan oleh seluruh pengguna internet loh teman - teman !. Yahoo menjadikan software Yahoo ! Messenger ini menjadi freeware ( Software Gratis) sehingga kita dapat kita download secara gratis. Setiap beberapa bulan , Yahoo! Messenger juga mengupdate seri terbarunya dengan fitu - fitur yang tidak kalah serunya dengan software chatting lainnya . Untuk mendownloadnya spesifikasi komputer teman - teman tidak perlu besar dan canggih . Dengan spesifikasi minimal 750 Mhz, memory 512mb , serta kapasitas harddisk 100 mb membiat kita dapat mengakses Yahoo ! Messenger ini.



Apa saja yang ada di Yahoo ! Messenger ?

1.  Sharing data
Selain Cloud Storage , Yahoo! Messenger juga dapat sharing data teman - teman . Namun kapasitas maksimal yang disediakan tidak besar , hanya 2GB saja . Namun dengan kapasitas 2 GB bagi saya itu juga lumayan besar kok dengan media   chatting semacam Yahoo ! Messenger.

2. Webcam
Bagi teman - teman yang sedang kangen sama seseorang , Yahoo ! Messenger ini alternatifnya . Karena Yahoo telah menyediakan Webcam yang dapat bertatap muka satu orang denga orang lainnya yang sedang mengobrol .

3.  Kirim Pesan
Sama dengan Handphone , Yahoo! Messenger dapat mengirim pesan singkat ( SMS )   ke orang lain baik yang memakai Yahoo ! Messenger ataupun tidak . Pengiriman SMS pun tidak dikenai biaya , namun hanya menggunakan koneksi internet

Dan masih banyak lagi , untuk mengetahu fitur apa yang ada di Yahoo !   Messenger . Saya sarankan untuk teman - teman mendownloadnya dan memakainya. Tapi teman - teman harus pintar - pintar memilih nih , media chatting apa yang   paling menarik menurut teman - teman .

Untuk Yahoo ! Messenger itu sendiri mungkin menurut saya harus ada yang diperbaiki. Yaitu emoticon atau gambar bergerak , yang saya tahu Yahoo ! Messenger tidak terlalu banyak dalam menampilkan emoticonnya .


Kemudian tidak ada room atau ruangan untuk saling berinteraksi dengan seluruh orang di dunia . Hal ini membuat kita sulit untuk lebih dekat , berbincang dengan orang asing didunia

Keyboard

Apakah teman - teman punya sebuah Personal Computer ? Pasti punya dong. Pasti dalam satu perangkat PC teman - teman, dilengkapi dengan keyboard . Tidak mungkin teman - teman beli komputer tapi tidak dengan keyboardnya .

Keyboard yang ada dunia ini tidak cuma 1 ya teman - teman . Pastinya ada banyak jenis keyboard yang dijual , mulai dari gaming keyboard, QWERTY keyboard dll.

Buat menambah pengetahuan teman - teman , saya akan mengupas sedikit nih .
Apa itu keyboard dan jenis - jenis keyboard itu ada apa saja ?


Apakah Keyboard itu ?? 


K
eyboard adalah papan ketik berisi tombol - tombol yang bertuliskan simbol , angka dan huruf yang digunakan untuk memasukkan input kedalam layar monitor. Setelah kita mengetikkan huruf ‘T’ misalnya . Maka CPU akan memprosesnya , kemudian akan ditampilkan ke layar monitor.

Setiap keyboard memiliki fungsi - fungsi yang berbeda antar satu tombol dengan tombol yang lain. Ada yang untuk menampilkan angka , huruf , simbol dan banyak lagi . Keyboard secara umum, memiliki total tombol berjumlah 104, pada jenis keyboard QWERTY berjumlah 101 . Sedangkan untuk mesin ketik sendiri berjumlah 52.


BAGIAN-BAGIAN KEYBOARD

Secara struktur dibagi 4 :Secara umum, struktur tombol pada keyboard terbagi atas 4, yaitu:

1.        Typing Keys
Typing Keys adalah bagian keyboard yang terdiri dari angka ( 1-9 ) , huruf (A-Z) beserta simbol atau karakter - karakter khusus seperti ( @ # $ % ^ ) .Selain itu tombol - tombol lainnya seperti capslock , space ., shift juga terasuk katagori typing keys.    

     2.    Numeric Keypad
Numeric keypad adalah bagian dari keyboard yang khusus berisi angka dan sangat digunakan untuk melakukan proses perhitungan . Numeric keypad ini berada di sebelah kanan keyboard . Numeric keypad ini dimulai daru tombol numlock dan diakhiri yang paling bawah yaitu enter. Tombolnya berjumlah 17. Numeric keyboard ini memiliki struktur yang sama dan menyerupai kalkulator.

     3.    Function Keys
Function keys ini terletak di bagian paling atas keyboard. Jika ada tombol yang bertuliskan F1- F12 itulah function key. Kenapa dikatakan function key ? Karena tombol itu dapat digunakan untuk melakukan fungsi lain selain memasukkan kata atau kalimat kedalam komputer . Contohnya yaitu F2 , yaitu mempunyai fungsi untuk meredupkan sinar pada layar komputer. F9 untuk mengecilkan volume suara pada komputer.

      4.   Control keys
Tombol ini berfungsi sebagai kontrol atau penggerak pointer pada komputer. Tombol kontrol adalah berupa tombol yang bergambar arah panah . Selain itu tombol kontrol pada keyboard QWERTY dapat berupa page up yang dapat mengembalikkan kursor ke paragraf awal , page down , insert, delete , escape dll.


Rubbic's Cube

Apakah teman - teman tahu benda berbentuk kotak ini yang mempunyai 6 warna ini ?
Bener banget teman - teman , namanya Rubik’s Cube




Teman - teman sudah pernah bermain rubik sebelumnya ? Disini saya akan sedikit membahas sedikit apa itu rubik’s cube. 

R
ubik adalah suatu permainan otak yang dapat mengasah kemampuan otak , terdiri dari 6 sisi , dan 6 warna yang berbeda ( Kuning , Putih, Merah, Biru, Orange, Hijau). Permainan Rubik ini diciptakan oleh Erno Rubik yang berasal dari Budapest, Hongaria. Dimana si Erno rubik adalah seorang pematung , arsitektur. Rubik yang dikenal sebagai buatannya yaitu Rubiks Cube , Snake Rubik, Rubik 360o

Tapi , sebenarnya apakah bermain rubik cuma hanya melatih kemampuan otak saja ?

Menurut saya , bermain rubik sangat bermanfaat terutama bagi anak - anak , karena :
  1.  Rubik dapat melatih kecerdasan anak
  2. Melatih kesabaran seseorang untuk menyelesaikan sesuatu, seseorang akan terus  berusaha terus menerus , mencari cara agar rubik itu bisa kembali tersusun rapi 
  3. Melatih otak kanan kita , karena otak kanan kita gunakan untuk banyak berimajinasi.
  4. Pastinya letaih seseorang untuk mengambil tindakan, karena setiap kita salah melakukan geraan , rubik tidak akan selesai tersusun


Tata Cara Permainan Rubic’s Cube

Yang teman - teman tahu , pasti bermain cara permainan rubik adalah menyusun seperti semula dengan waktu yang tercepat ya ?

Untuk info saja , berdasarkan Guiness Book of Record, penyusunan rubik 3 x 3 rubik tercepat saat ini dipecahkan oleh Mats Valk dari Australia dengan waktu 5,55 detik . Cepat banget ya teman - teman !

Tapi teman - teman , ada banyak kok cara permainan rubic itu sendiri , sampai - sampai cara ini diperlombakan juga. Mau tahu ??


     1Blindfolded Solving
 Dengan cara ini , kita menyelesaikan rubik dengan mata tertutup . Jadi sebelum mata kita tertutup , dengan mata terbuka kita mengingat dulu posisi warna yang ada di rubik itu ketika teracak . Kemudian setelah selesai mata kita ditutup kembali. Biasanya juri memegang kertas di bawah hidung atau mata kita , agar tidak terjadi kecurangan dalam  penyelesaiannya.

      2.  Multiple Blindfolded Solving
Permainan ini menggunakan cara mengingat yang ekstrim nih teman - teman . Pada permainan ini , seseorang ditantang untuk mengingat lebih dari 1 rubik , kurang lebih 2 rubik. Dimana dihafalkan dalam waktu yang sama , dan pada waktu tertutup kita harus menyelesaikannya 2 rubik sekaligus .

      3. Team Blindfolded
Permainan yang satu ini hampir mirip dengan blindfolded solving . Namun dengan mata tertutup, dengan bantuan partner kita , partnet kita mengarahkan bagian mana yang harus digeser.

     4. One Handed Solvin
Dari kaata one handed, pasti kita sudah mengetahuinya bahwa permainan rubik ini diselesaikan dengan satu tangan     

Begitu teman - teman kurang lebih mengenai permainan Rubik. Permainan ini dapat dijadikan teman - teman untuk melatih motorik atau kemampuan otak teman - teman untuk berfikir


Cloud Storage

Teman - teman pasti pernah menyimpan suatu data yang berjumlah besar kan ?

Pasti semakin hari , data yang disimpan semakin banyak. Semakin banyak data yang disimpan pasti semakin banyak juga kapasitas memori penyimpanan yang besar . Sehingga kita juga harus mengeluarkan budget yang besar untuk membeli media penyimpanan yang besar , seperti Harddisk , flashdisk dll.

Oleh karena itu , disini saya akan menjelaskan media penyimpanan online , yang disebut cloud storage. Mendengar kata cloud storage , apa nih yang ada dipikiran teman - teman ? Pasti yang pertama di pikirkan teman - teman , cloud storage adalah awan dan cuaca.
Bukan itu ya teman - teman !

Teman - teman pernah mendengar 4shared , megaupload, mediafire, pasti pernah kan? Itulah yang disebut dengan Cloud Storage.

Jadi cloud storage adalah media penyimpanan online yang dapat digunakan sebagai pengganti harddisk , dimana data yang sudah dimasukkan akan tersimpan di server internet.

Dimana kita hanya membutuhkan seperangkat komputer dan koneksi internet untuk melakukan penyimpanan dan pengambilan data di cloud storage



Apa saja manfaat dari Cloud Storage ?

1.  Dapat Back-up Data yang Penting
Jika teman - teman menyimpan data di media penyimpanan elektronik , seperti flashdisk , harddisk , laptop dll. Teman - teman pasti berfikir jika data yang disimpan        di media penyimpanan elektronik itu bisa saja hilang , karea elektronik sangat mudah           rusak . Belum lagi jika harddisk atau elektronik kalian terkena virus yang dapat       menyebabkan kehilangan data . Cloud Storage ini akan membantu teman - teman    yang mau menyimpan data tanpa harus kehilangan data . Jadi teman - teman tidak        perlu khawatir lagi untuk kehilangan data , teman - teman dapat menyimpan bahan -           bahan skripsi , tugas disana denga aman

2. Sharing data
Cloud Storage membuat kita lebih mudah untuk sharing data kepada orang lain. Jika    kita membuka website mediafire, 4shared, putlocker , kita menemukan layanan file sharing . Hebatnya lagi, Cloud Storage mempunyai layanan auto synchronize . Jadi   untuk mengambil data yang tersimpan di Cloud Storage , kita tidak perlu    mendownload lagi.

3. Lebih Praktis
Mengapa saya bilang lebih praktis ? Coba teman - teman perhatikan, bagaimana jika     ada rapat besar , teman - teman harus presentasi dengan file yang tersimpan di            flashdisk . Apa yang teman - teman akan lakukan ? Oleh karena itu , dengan Cloud      Storage hanya menggunakan modal internet dan PC saja kita dapat mengambil data           yang tersimpan.

Gimana teman - teman , ada rencana mau berpindah menyimpan data ke Cloud Storage ? Kalau saya sendiri sih , saya mau bertahan saja di media elektronik . Mengapa ?
Karena cloud storage memiliki banyak kerugian yang lebih fatal dari media elektronik. Mau tahu ?

Yang pertama,
Media penyimpanan, seperti mediafire, sharebeast, putlocker menyediakan kapasitas penyimpanan yang terbatas , kurang lebih 10-20 GB . Sehigga Cloud Storage tidak disarankan untuk menyimpan data dengan ukuran yang besar .Tidak sebanding dengan kapasitas penyimpanan harddisk yang bisa mnecapai 1 TB - 3TB ( 1024 - 3096 GB ) . Jika kita mau dapat kapasitas yang lebih banyak , kita harus membayar dulu dengan biaya yang ditentukan . Oleh karena itu , saya sendiri lebih memilih membeli penyimpanan elektronik.

Kedua,
Teman - teman pernah melihat tampilan disamping ?      
Beberapa tahun yang lalu , media penyimpanan terbesar “Megaupload” baru saja di banned atau ditutup oleh badan intelijen America (FBI) karena adanya penyebaran data yang ilegal dan merugikan negara .
Itu salah satu kelemahan dari Cloud Storage . Cloud Storage dapat digunakan hacker untuk menyebarkan data rahasia perusahaan kepada masyarakat , sehingga perusahaan akan mengalami kerugian yang besar akibat ulah para hacker ini . Jika ada penyimpanan data secara ilegal , bisa saja akun kita segera di tutup teman - teman

Yang terakhir , yaitu harus memiliki koneksi internet ..

Untuk mengakses atau mengambil data di Cloud Storage , kita setidaknya harus menggunakan koneksi internet . Oleh karena itu , untuk mengaksesnya kita perlu mencari tempat yang terkoneksi jaringan WiFi atau kita harus membayar paket internet.

Gimana teman - teman ? Media penyimpanan mana yang mau dipilih ? Apakah teman - teman memilih Harddisk dkk atau memilih Cloud Storage.

Pastinya sebelum memilih , teman - teman pikirkan dulu ya media mana yang paling menguntungkan bagi teman - teman.

Google Glass

Teman - teman kembali lagi dengan Google , Tidak puas - puasnya google mengeluarkan pengeluaran terbarunya .
Kali ini beralih ke kacamata . Namun kacamata ini bukan kacamata biasa teman - teman . Ini adalah kacamata elektronik . Mau tau lebih lanjut ?

Apa itu Google Glass ?
 
Google Glass adalah kacamata elektronik seperti gadget yang dapat menampilkan suatu informasi yang memiliki fungsi yang sama seperti handphone , gadget serta komputer , dan dapat juga dikendalikan dengan suara.
Intinya , Larry Page dan Sergey Brin si pendiri google itu meletakkan monitor di depan mata penggunanya 




Fitur dari Google Glass?

Untuk menarik banyak konsumen , suatu gadget pasti mempunyai fitur yang menarik. Begitu juga dengan Google Glass yang tidak kalah menariknya , karena dilengkap dengan beberapa fitur . Inilah fitur - fitur Google Glass :

1. Pengambilan foto dan rekam video .
Mungkin sama saja ya jika kita bandingkan dengan gadget yang biasa kita gunakan . Namun Google Glass ini berbeda, Google Glass dilengkapi dengan sensor suara .    Jadi , jika kita mengatakan “take a picture” secara otomatis Google Glass akan   mengambil foto secara otomatis.

2Fitur Jejaring Sosial
Tidak lupa dengan jejaring sosial seperti facebook , twitter dan fitur utama google yaitu Google Docs . Dimana kita dapat sharing data , foto, video kepada teman dan keluarga kita .

3.  GPS
Google Glass juga menyeduakan google maps yang akan tampil beberapa centimeter   saja didepan mata pengguna.

4.  Send Message
Yang unik disini adalah jika kita mnegucapkan “Hallo” , maka otomatis kata “Hallo”    akan tertulis di penulisan pesan .

5. Google Translate
Bagi penderita tuna rungu , penggunaan Google Glass ini akan menjadi alternative loh teman - teman . Jika ada seseorang yang mengirim voice note . Secara otomatis suara tersebut akan terkonversikan ke dalam bentuk tulisan yang akan ditampilkan ke dalam layar.

Selain itu ada juga yang unik loh dari Google Glass ini . Kita dapat menggerakkan layar ke bawah dengan menyetuh frame dari Google Glass itu .

Lalu bagaimana cara menggunakan Google Glass ?

Sama seperti penggunaan ipad , gadget lainnya yang hanya menekan power untuk membukanya . Tapi berbeda dengan Google Glass yang dilengkapa dengan kontrol suara .Menurut info yang saya baca , untuk mengaktifkan Google Glass . Pengguna harus memajukan kepalanya ke depan 30 derajat dan mengatakan “OK Glass”.


Untuk mengaktifkan dan menggunakan GPS cukup mudah , kita hanya mengatakan “Take me Gunadarma University” . Maka GPS akan menampilkan peta dan menuntun kita menuju lokasi yang hendak kita tuju. Menarik kan teman - teman !

Project Loon

Teman - teman , Google baru - baru mengeluarkan penemuaannya lagi nih .. 


Kira - kira apa ya ? Apa berupa gadget lagi ? Apa berupa PC ?
Tapi kali ini google mengeluarkan project WiFi nih, yaitu Project Loon .

Mau tahu apa itu Projcct Loon ?
P
roject Loon adalah sebuah project dimana, sebuah balon udara bertenaga surya akan mengirimkan sinyal internet ke sebuah daerah terpencil seperti daerah Pegunungan, pedesaan yang tidak terjangkau internet ,
Wah ! Berarti berkat project ini seluruh dunia akan merasakan manfaar internet teman - teman ..

Berdasarkan pencarian saya di Mr. Google . Project ini sedang dalam tahap proses nih di Canterbury , New Zealand.

Sekarang tepatnya ada 50 balon yang diuji dan yang sudah diterbangkan untuk diuji koneksi internetnya .
Google memulai proyek ini di Selandia Baru yaitu dengan 50 balon , dimana balon ini diterbangkan di ketinggian 12 mil .

Dengan adanya Google Loon ini , semoga di Indonesia ini full dengan koneksi internet ya teman - teman.

Kenapa sih google membuat balon udara seperti ini ?

Gooogle ingin membuat balon udara penyebar internet pasti ada alasannya . Pastinya google ini menyediakan WiFi kepada penduduk yang ada di seluruh jangkauan duinia . Bagi teman - teman yang suka mendaki gunung , berpetualang di alam bebas , teman - teman tidak perlu takut lagi . Karena dengan project loon ini teman - teman bisa menggunakan peta elektronik yang terhubung dengan internet. Sehingga dapat meminimasi terjadinya tersesat dalam perjalanan. 


Keuntungan lainnya dari Project Loon ini apa ? 

Project Loon ini membuat koneksi internet menjadi lebih luas dan murah jika kita bandingkan dengan koneksi internet yang kita pakai dalam saat ini, seperti jaringan kabel maupun jaringan WiFi ( Nirkabel ) . Balon ini dapat diterbangkan lebih mudah dan dapat mencakup daerah yang lebih luas dibandingkan jika kita menggunakan koneksi jaringan nirkabel lainnya seperti tower penghasil WiFi. Balon yang terhubung dengan internet ini sama fungsi juga dengan tower - tower penyebar internet yang biasa kita temui di daerah - daerah tertentu.

Tapi gak perlu khawatir teman , balon penyebar internet ini akan doterbangkan dengan ketinggian dua kali dari ketinggian pesawat terbang kok. Jadi kemungkinan balon menabrak pesawat pun hampir tidak ada . Kapasitas 3G disediakan google oleh balon ini sehingga koneksi pun akan berjalan cepat

Namun harus kita sadari teman , apakah gangguan yang bisa terjadi ?
Menurut saya , bagaimana bila terjadi hujan , petir dan suhu ekstrim . Radiasi ultraviolet dan cuaca buruk akan menyebabkan terjadinya kebolongan dari balon itu . Oleh karena itu menurut saya , google harus memperhatikan hal - hal kecil seperti itu


Google Wallet

Teman - teman semakin lama , google makin menjadi - jadi nih !
Baru saja google mengeluarkan penemuan terbarunya yaitu google wallet . Pasti teman - teman belum pernah mendengarnya kan ?



Apa sih Google Wallet itu !

Google Wallet adalah proses layanan pembayaran pengganti kartu kredit , dimana data dan alamat kartu kredit seseorang dapat tersimpan disuatu gadget atau handphone.

Google wallet ini memudahkan seseorang jika ingin berbelanja secara online . Belanja barang secara online pun akan terasa lebih cepat dan mudah



Apa keuntungan dari Google Wallet ?

  • Kita dapat menyimpan beberapa informasi penagihan dan pengiriman setelah      melakukan transaksi.

Dengan Google Wallet , kita tidak perlu lagi untuk memasukkan data yang sama pada saat belanja online . Jadi alamat - alamat kartu kredit akan tersimpan di Google Wallet

  • Dapat menyimpan status pemesanan

Semua barang yang sudah kita beli akan dicatat di history Google Wallet.

  • Keamanan informasi akan tetap terjamin.

Pastinya keamanan teman - teman, Google Wallet menjamin terhindarnya dari  beberapa penipuan . Google Wallet tidak memberikan history pembelian , dan nomor lengkap kartu kredit selain kepada pemilik Google Wallet.

Pemakaian Google Wallet dikenakan biaya ?       
Untuk biaya perawatan dan pendaftaran Google Wallet tidak dikenakan biaya teman - teman alias GRATIS ...
Mungkin ini cara google untuk menarik konsumen lebih banyak. Namun sama dengan layanan yang lainnya . Google Wallet memberikan kewajiban kepada konsumennya untuk melakukan pembayaran pajak perbulannya .
Mungkin untuk penggunaan dalam jangka waktu dekat , Google masih memberikan baya pembuatannya . Tidak mahal kok ! Google hanya menarik biaya $1.00 . Tapi dalam beberapa bulan yang akan datang , jika info mengenai Google Wallet ini sudah menyebar , Google akan menarik biaya ini dan kita tidak akan ditarik biaya $1.00
Sebagai penutup nih teman - teman , kenapa kita butuh Google Wallet?

Jika kita perhatikan isi dari dompet kita , pasti kita melihat setidaknya ada banyak kartu didalamnya . Seperti KTP , ATM , SIM , STNK , Kartu Kredit, dll. Itu jika baru memiliki 1 rekening di bank , tapi bagaimana jika anda merupakan nasabah lebih dari 1 bank . Apakha teman - teman masih mau menyimpan kartu ATM di dompet ?
Nah! Dengan Google Wallet ini , setidaknya kita tidak dibuat pusing lagi dengan banyaknya kartu di dompet kita . Kita tidak hanya menghemat isi dompet kita , namun bukti transaksi , bonus / poin transaksi juga akan tersimpan di Google Wallet

Gimana nih teman - teman , ada rencana mau daftar atau memakai Google Wallet . Tentunya harus dipikirkan dulu ya teman - teman untung dan ruginya .

Bagi teman - teman nih yang mau merasakan penggunaan Google Wallet , teman - teman bisa beli ponsel NEXUS 4G dimana ponsel ini memiliki operator Sprint Nextel.

Oh iya , Google Wallet ini jua dilengkapi dengan teknologi NFC juga loh , sama seperti WiFi Direct